GELORA.CO - Tindakan represif aparat kepolisian kepada masyarakat di Desa Wadas, Purworejo, Jawa Tengah pada Selasa 8 Desember 2022 lalu masih menjadi sorotan. Nama Ganjar Pranowo sebagai Gubernur Jawa Tengah pun ikut jadi pembahasan.
Ganjar Pranowo sebagai gubernur menjadikannya ikut terseret sebagai orang yang dianggap juga bertanggung jawab terkait kejadian di Desa Wadas.
Fahri Hamzah, mantan Wakil Ketua DPR yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua Umum Partai Gelora Indonesia turut menyoroti Ganjar Pranowo.
Menurutnya, tidak semua kesalahan ada di tangan gubernur. Pasalnya, pemerintah daerah seperti gubernur tidak memiliki jalur komando kepada aparat.
Maka itu, lanjutnya, ada kemungkinan Ganjar tidak mengetahui pengerahan ribuan aparat ke Desa Wadas.
"Pemerintah daerah itu, ya gubernur, walikota atau bupati tidak punya jalur komando kepada aparat, terutama polisi sebagai organ pusat, itulah mungkin ya Pak Ganjar tidak mengetahui pengerahan aparat tersebut," kata Fahri dalam sambungan langsung kepada Hops.ID, disitat 11 Februari 2022.
Pria yang tiga periode menjadi anggota DPR ini juga memberikan masukan kepada Ganjar pasca insiden tersebut.
"Ya sekarang kan sudah kejadian, baiknya beliau ini ambil peran langsung, jelaskan apa yang sebenarnya terjadi di Wadas. Walau memang beliau sudah hadir itu bagus, tapi penjelasan terkait Wadas juga tidak bisa dibuat ringkas," ucap Fahri Hamzah.
Saat ditanya soal apakah kejadian di Wadas bakal berpengaruh ke elektabilitas Ganjar Pranowo di Pilpres 2024 mendatang, Fahri enggan berkomentar.
"Pilpres ga jelas," ujar Fahri Hamzah. []
Sumber: hops