logo

23 Januari 2023

Ayah Bergelimang Harta, Frank Hutapea Bongkar Aslinya Hotman Paris: Kalkulatornya Tajam



GELORA.CO -Pengacara kondang Hotman Paris dikenal sebagai sosok yang bergelimang harta. Lewat media sosial, ia kerap terlihat memiliki mobil mewah dan memamerkan kekayaan.

Pria berusia 63 tahun itu selain sukses menjadi pengacara, juga sukses dengan bisnis dan mengisi acara televisi. Tak heran, Hotman Paris mampu menumpuk pundi-pundi rupiah yang tak sedikit.

Meski demikian, sang anak Frank Hutapea membeberkan bahwa ayahnya bukanlah sosok yang royal perihal uang.

Hal itu ia sampaikan saat berbincang dengan presenter Melaney Ricardo.


Mengundang Frank Hutapea menjadi bintang tamu di podcast Prost Club TV, Melaney Ricardo pun bertanya apakah sebagai anak Hotman Paris ia pernah merasa susah.

"Jadi anaknya Hotman Paris, lu ga pernah ngerasain susah dong dari kecil?" tanya Melaney Ricardo, dikutip dari kanal YouTube Prost Club TV, Minggu (22/1/23).


"Ga juga, itulah yang banyak orang ga tau. Bapak (Hotman Paris) itu urusan duit kalkulatornya tajem lho, masa ga tau sih?" ujar Frank Hutapea pada Melaney Ricardo.


Mendengar pernyataan itu keluar dari anak Hotman Paris sendiri, Melaney Ricardo langsung tertawa.

"Gua pikir ama gua doang guys, gila, bapak tuh pelit ya Frank," timpal Melaney Ricardo.


"Tapi ga tau kalau sama aspri (asisten pribadi) ya," sambung Melaney lagi.

"Ya ga tau deh, tapi kita kan anak nya, kita tau lah," sahut Frank.

Frank Hutapea lantas menceritakan bahwa ia pernah suatu momen, membuatnya harus mentraktir koleganya. Tak tanggung-tanggung, biaya yang dikeluarkan mecapai seratus juta.


"Ya mau gimana, yang namanya bisnis itu you spent money to get money (kamu mengeluarkan uang untuk mendapatkan uang)," ujar Frank.

"Habis gue bayar bill, ga diganti dong sama bapak," sambung Frank Hutapea.

Sumber: suara