logo

4 Mei 2023

Heboh Cium Tangan Ganjar, Said Iqbal Beberkan Alasannya: Tentang Adab dan Akhlak...



GELORA.CO - Ketua Umum Partai Buruh Said Iqbal buka suara mengenai dirinya mencium tangan hingga membungkuk kepada Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo. Said Iqbal mengaku hal tersebut sebagian dari adab dan akhlak.

“Tentang adab dan akhlak. Itu ajaran umi dan waled saya,” tuturnya kepada Republika.co.id, Rabu (3/5/2023).

Ia megnatakan datang ke pertemuan tersebut sebagai manusia biasa, tanpa atribut apapun.

“Ada yang salah? Silahkan dilihat, saya datang sebagai manusia biasa dengan baju kaus tanpa atribut apa pun,” ujarnya.

“Kalau saya sebagai manusia yang dhaif mencium tangan seseorang, ada yang salah? Saya datang menyampaikan bahwa buruh menolak omnibus law UU Cipta Kerja, ada yang salah?,” sambungnya.

Sebelumnya, di media sosial Twitter beredar foto dan video Presiden Partai Buruh Said Iqbal mencium tangan hingga membungkukkan kepala kepada bakal calon presiden dari PDI Perjuangan Ganjar Pranowo. 

Video dan foto itu diambil saat ratusan buruh bersama presiden Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Andi Gani dan Said Iqbal bersilaturahmi ke kediaman perwakilan Provinsi Jawa Tengah di Jakarta pada Senin (1/5/2023).\

Sumber: populis